Harta Memang Bisa Membeli Segalanya, Tapi Tidak Untuk Cinta


Hubungan Agnes dengan Ahmad sudah berjalan hampir lima tahun. Selama ini hubungan mereka berjalan sangat harmonis. Agnes mengenal betul watak Ahmad yang begitu penyayang, tulus dalam mencintainya, dan baik dalam tutur katanya. Itu yang membuat Agnes sangat mencintai Ahmad. Ahmad berjanji "Agnes, aku tidak akan bisa hidup tanpamu, semua akan ku berikan asal kau bahagia sekalipun itu nyawa."

Namun setelah perjalanan panjang cerita cinta Agnes dan Ahmad, akhirnya Agnes mengalami kejenuhan dengan ketulusan cinta Ahmad. "Ahmad yang hanya seorang buruh tak akan mungkin bisa membahagiakan aku jika menikah nanti, tak cukup dengan ketulusan cinta saja" bisik Agnes dalam hatinya. Ini yang membuat Agnes ingin meninggalkan Ahmad yaitu "Materi" Selama berhubungan dengan Ahmad, Agnes memang selalu mendapatkan semua ketulusan cinta dari Ahmad. tapi hanya materi yang Agnes tidak pernah dapatkan dari Adrian selama ini.

Pada suatu hari Agnes berkenalan dengan seorang pria bernama Reno. Reno seorang eksekutif muda yang terbilang sukses, ini yang membuat Agnes tidak menolak saat Lina memperkenalkan dirinya pada Reno.

***
Setelah memutuskan hubungan dengan Ahmad satu bulan setelah perkenalan itu Agnes dan Reno pun akhirnya menjalin cinta. Agnes terlihat bahagia menjalin cinta dengan Reno. Reno sangat memanjakan Agnes dengan membelikan apapun yang Agnes inginkan. inilah yang Agnes inginkan yang tidak pernah ia dapatkan dari Adrian.

Akhirnya mereka pun menikah. Awalnya Agnes sangat bahagia dengan pernikahan dan kehidupannya yang bergelimangan harta. Tetapi keadaan berubah ketika sikap Reno yang sudah mulai kasar, tak ada lagi kelembutan pada sikap Reno seperti saat berpacaran. Sikap Reno yang tempramental membuat tangannya mudah memukuli Agnes.

Ketika itu datang seorang wanita yang mengaku mantan istri Reno. Ia datang untuk meminta tanggung jawab Reno untuk membiayai anaknya yang sudah beranjak dewasa. Agnes pun terlihat shock atas kenyataan ini, apalagi ketika Diana mantan istri Reno menceritakan semua perilaku Reno sebenarnya.

Tak pikir lama setelah mendengar semua kebenaran dari Diana, Agnes pun akhirnya meninggalkan rumah Reno. Tapi niat Agnes untuk pergi dari rumah diketahui Reno. Reno mengejar Agnes agar tidak pergi dari rumah. Namun Agnes tetap berlari sekuat tenaganya hingga suatu kejadian naas menimpa dirinya, sebuah buah mobil mini bus menabrak tubuh Agnes. Peristiwa kecelakaan itu membuat ginjal rusak dan penglihatan Agnes menghilang.

Setelah kejadian Reno meninggalkan Agnes. Agnes menjalani hidupnya sendiri dengan ditemani sebuah tongkat yang membantunya menentukan arah berjalan. Entah berapa lama ia akan bertahan dengan penyakitnya yang hanya memiliki satu ginjal dan kebutaan. Dalam tangisan kelelahannya tanpa sadar Agnes pun tertidur.

***
Begitu terkejutnya Agnes ketika terbangun ternyata ia mampu melihat, Agnes mengusap-usap matanya tanda tak percaya apa yang terjadi. Ia pun melihat sekelilingnya dan merasa aneh, karna ia sudah ada dirumah sakit. Ketika suster datang, Agnes pun menanyakan apa yang terjadi "Sus, kenapa saya ada di rumah sakit, siapa yang mengantar saya?" tanya Agnes. "Ini mbak, ada surat dari sesorang yang mengantarkan mbak kesini." jawab suster. Tanpa pikir panjang Agnes pun meraih kertas itu dan langsung membacanya dengan seksama.

"Apa kabar Agnes? semoga kamu baik-baik saja. Selama ini walaupun aku jauh dari kamu, Aku tetap memperhatikan kamu dari jauh, bahkan pernikahan kamu yang membuat aku terpuruk juga masih aku ingat. Kalau kamu masih ingat gak, ketika kita naik motor berdua kamu selalu tertidur, ketika kita ingin nonton bioskop yang akhirnya tidak jadi gara-gara harga tiketnya mahal, dan ketika kamu mendorong motorku saat motorku kehabisan bensin? Kenangan manis itu yang membuat aku kuat untuk menjalani hidup ini meski tanpamu.

Agnes, aku banyak mendengar tentang dirimu dari Lina, bahwa kehidupan sangat penuh dengan air mata. Setiap mendengar semua penderitaan mu aku selalu menangis. Untuk itu aku datang untuk memenuhi janjiku Agnes. Semoga dengan keadaan yang sekarang kamu bisa bahagia. Ahmad :)"

Tak terasa Agnes mengeluarkan air mata, dadanya terasa sesak, keinginannya bertemu Ahmad pun tidak tertahan lagi. "Sus, kemana sekarang Ahmad suster?" Agnes dengan suara tangis yang tertahan dan suaranya yang serak. Suster hanya terdiam. Baru setelah Agnes mengulang pertanyaan itu beberapa kali, suster itu menjawab "Saudara Ahmad.. Ahmad sudah meninggal saat operasi, untuk mendonorkan ginjalnya buat mbak Agnes, hanya surat itu yang terakhir yang diberikan oleh Sdr Ahmad." jawab suster dengan terbata-bata.

Agnes pun tidak bisa berkata apa-apa. ia hanya menangis sambil memeluk erat surat dari Ahmad. Agnes menangis histeris dengan menyebut nama Ahmad.

Harta memang bisa membeli apa-apa tapi cinta tak dapat dibeli harta.

like&share
by admin regi @ceritadunia
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 04.08

Kata Kata Motivasi Ngawur Tapi Bermakna Guyonan

Ada beberapa persepsi yang bisa ditangkap dari kata kata motivasi ngawur yang akan dibahas di bawah ini. Salah satunya adalah bentuk kata kata tersebut benar benar dibuat sangat ngawur, tanpa memedulikan tema atau pun kosa kata, yang terpenting bisa membuat seseorang menjadi termotivasi.

Bahkan, kata kata yang semacam ini justru akan mudah timbul dari percakapan alamiah yang dilakukan oleh
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 20.21

10 Kata Kata Motivasi Kerja Keras Terbaik Paling Mengena

Kerja keras dan semangat yang besar merupakan salah satu bentuk usaha yang nantinya akan mempermudah jalan Anda dalam meraih jalan kesuksesan. Karena setiap setiap hal yang telah anda lakukan saat aku sungguh sungguh nantinya akan membuahkan hasil.

Namun tidak semua orang yang bekerja keras akan memperoleh kesuksesan nya karena diperlukan perjuangan yang tidak mudah dalam meraih apa yang sedang
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 20.16
Cowok : ngerokok , udah jelas2 ada bacaannya bahaya, masih aja
Laki laki: ga ngerokok, buat dia ngabis2in uang dan bikin rugi sendiri
Cowok: Talk more do less
Laki laki: Talk less do more
Cowok: kalau ibadah harus diingetin
Laki laki: dia tau kalau harus ibadah tepat waktu
Cowok: bahagiain diri sendiri dulu baru orang lain
Laki laki: bahagiain orang lain dulu baru diri sendiri
Cowok: Sibuk bikin 6pack badan ampe lupa buat
ceweknya seneng.
Laki laki : Fokusnya gimana
ngebuat pacarnya merasa
senang bersamanya.
Cowok: Gak jelas masa depan mau jadi apa
laki laki: Tau jelas dia mau jadi apa
Cowok: Sebelum umur 30 udah
banyak dosa
Gentleman: Sebelum umur 30
udah banyak uang
Cowok: masih labil
Laki laki : udah tau mana yang baik dan buruk
Cowok: Sayang 100 % pada
pertemuan awal dan menurun
terus
Laki laki: Sayang 10 % pada
pertemuan awal dan meningkat
terus
Cowok: Kekerasan, emosional, tempramental, kata2 kotor kalo nyelesain masalah
Laki laki: Selesain konflik pakai otak dan kepala dingin
kamu yang mana?

like&share
by admin regi @ceritadunia
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 05.39

Alasan orang kurus susah gemuk

Inilah Alasan Medis Kenapa Orang Kurus Sulit Gemuk Meski Makannya Banyak


Apa kamu punya teman yang badannya kurus padahal makannya banyak? Anehnya meski makannya banyak, tubuh mereka bisa tetap kurus dan sulit sekali menjadi gemuk. Hal ini terlihat sangat menyebalkan bukan, apalagi jika kamu termasuk orang yang makan sedikit, namun dengan mudahnya menjadi gemuk. Ngeselin banget kan? Tapi, apa ya penyebabnya kok bisa seperti itu?



Dilansir dari laman boldsky, ternyata ada alasan medis yang mendasarinya seperti penjelasan berikut ini :

Mereka hanya mengisi perut sebanyak 80%


Faktanya meskipun orang kurus memiliki nafsu makan yang begitu besar, namun mereka hanya mengisi perut mereka sebanyak 80%. Dan hal ini merupakan kebiasaan yang baik. Jangan sampai kamu begitu kalap dalam melihat makanan dan akhirnya akan kekenyangan hingga perut menjadi begah.

Mereka hanya makan saat lapar


Orang kurus cenderung makan saat mereka benar-benar lapar. Mereka jarang sekali makan hanya untuk memuaskan hasrat mereka untuk mencoba suatu makanan.

Mereka bukanlah emotional eater


Emotional eating adalah kesalahan terbesar dari orang gemuk. Saat mereka merasa tidak stabil keadaan emosinya, mereka akan makan. Saat marah atau depresi, mereka makan. Bahkan saat bahagia pun, mereka makan. Sehingga bisa ditebak bahwa kenapa orang gemuk sulit sekali menurunkan berat badan mereka.

Buah adalah camilan mereka


Salah satu kebiasaan baik dari orang kurus adalah mereka memilih buah untuk camilan mereka. Sehingga bisa ditebak, berat badan mereka selalu stabil.

Mereka tidak makan sambil nonton TV


Makan sambil nonton TV memang menyenangkan. Namun dengan begitu, kamu tidak dapat mengontrol makanan yang kamu masukkan dalam tubuh. Sehingga tidak terasa berat badan pun akan bertambah. Selain menonton TV, kamu juga disarankan untuk tidak melakukan apapun saat makan, seperti makan sambil tidur, makan sambil jalan atau beraktivitas lainnya.

Mereka memiliki pengendalian diri yang baik


Pengendalian diri yang baik merupakan kunci demi mendapatkan tubuh yang tetap langsing. Oleh karena itu jika kamu ingin selalu langsing, milikilah kontrol diri yang baik dan jangan makan secara berlebihan. Karena yang mengontrol kita adalah diri kita sendiri, bukan orang lain, termasuk dalam hal pengendalian nafsu makan.


Nah, sekarang sudah tau kan alasannya kenapa orang kurus sulit sekali gemuk meskipun makannya banyak. Ternyata hal ini dimulai dari suatu kebiasaan yang baik, sehingga mereka tetap bisa memiliki tubuh ideal meski makannya banyak. Mau seperti mereka? Cobalah untuk mengikuti tips di atas. Semoga berhasil ya guys… ^_^

like&share
by admin regi @ceritadunia
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 13.44
Spongebob sudah menjadi tontonan rutin kita semua, entah kalangan anak anak,remaja,bahkan dewasa pun masih setia menonton si sponge kuning ini, atas dasar apa mereka ngelarang Spongebob tayang.

Padahal secara sadar atau engga kita udah banyak belajar dari si Kuning suara cempreng itu. :(
Dari Spongebob gue belajar

* Khusnuzan:
Sebenci apapun squidward sm spongebob, spongebob ttp selalu nganggep squidward sebagai sahabatnya.
Dan Sebenci apapun semua yg ada di laut sama plankton, spongebob juga ga pernah tuhh ikut2an ngebenci plankton.

* Loyalitas:
Sepelit apapun Mr. Crabs, tetep tuh si Spongebob selalu ngasih yang terbaik untuk perusahaan. Malahan spongebob rela kerja meskipun gak dibayar, karena dia emang bukan kerja untuk uang.
Dan pas krustykrab ngejadiin spongebob sebagai pusat hiburan, dia rela nyakitin dirinya sendiri hanya untuk bikin anak2 ketawa dan ngehasilin uang yg lebih banyak buat Mr. Crabs. Ckck

* Optimisme:
Sesering apa pun spongebob gagal test mengemudi, dia ga pernah tuhh nyerah atau ngeluh. Dan dia selalu berusah untuk nyoba lagi sampe berhasil. Meskipun belum. :')

* Menghargai:
Walaupun mermaid man & barnecle boy udh tua dan banyak yg bilang dia udh ga pantes jadi pahlawan, spongebob masih tetep nganggep bahwa mereka adalah pahlawan yang paling hebat.
Dan sebodoh apapun patrick, spongebob ga pernah berpikir bahwa patrik itu sahabat yang bodoh.

* Rendah hati:
Inget gak pas squidward banyak pamer kemampuannya dalam berbagai hal, dan spongebob ngelakuin hal sama yg menurut org2 itu justru lebih baik. Spongebob ttp nanggep bahwa kemampuan squidward itu masih jauh lebih baik di banding dia. Dan dia selalu mau belajar dari orang lain.

*Gak OMDO:
Inget ngga pas dia nyoba terbang tapi ga ada yg percaya, dan akhirnya dia bisa ngebuktiin kalau dia bisa terbang.
Terus pas garry lebih milih patrick jadi majikan barunya, spongebob ga pernah nyerah ngebuktiin rasa sayangnya dia ke garry, sampe dia rela nyobain rasanya jadi garry. Dan akhirnya garry balik lagi ke spongebob kan? Karena bagi garry spongebob itu ttp majikan terbaik nya, dan dia milih patrick karena cm pgn biskuit yg di kantong celananya patrick.

Sekarang coba bandingin sama tayangan2 yang banyak beredar d TV kita dan jadi konsumsi anak2 n keluarga d Indonesia.
Tayangan yang cuma nonjolin kecantikkan/kegantengan para pemainnya, gaya hidup yang HEDON d kalangan ABG, pacar2an pake duit orang tua, alur cerita yang gitu2 aja, terus animasi yang (maaf) nyampah.
Dan masih dipertahankan untuk tayang. WHAT!!?? Mau jadi apa itu NextGen Indonesia yg nonton??
Untuk kali ini boleh dehh saya minta SHARE nya dari yg baca.
Siapa tau bisa sampe kebaca sama orang yg cukup berwenang di Komisi Penyiaran Indonesia, dan bisa ngebuka mata hati mereka kalo Spongebob itu ENGGAK sehina itu. Aaaaammmiiiin!! #savespongebob

Pecinta si kuning spongebob jangan lupa Like & share.
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 17.07

100 Kata Kata Motivasi Untuk Bangkit Dari Keterpurukan

Di dunia ini ada banyak sekali hal yang akan membuat seseorang mengalami hal hal yang tak mengenakkan, jatuh tersungkur dan susah untuk bangkit. Nah, jika hal tersebut terjadi pada diri anda, anda bisa menggunakan kata kata motivasi untuk bangkit seperti yang dibagikan di bawah supaya anda bisa cepat cepat kembali pada posisi semula, lalu menjalani kehidupan yang biasa.

Untuk bangkit, seseorang
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 20.12
Sebutir berlian menjadi sebutir kerikil tetap ingat lah sebutir berlian tidak akan pernah menjadi sebutir kerikil ia akan tetap menjadi sebutir berlian bahkan berlian yang lebih berkilau
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 17.05
Terlihat Mahal namun Murah dan Terlihat Murah namun Mahal semua itu pilihan
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 17.01
ISTRI Saya TIDAK BEKERJA !!!

Percakapan antara Suami ( S ) dan Psikolog ( P )

🔸P : Apa yang anda lakukan untuk mmenuhi kbutuhan hdup Pa?
🔹S : Saya bkerja sbg akuntan di sbuah bank

🔸P : Istrimu ?
🔹S : Tidak bekerja hanya seorang ibu rumah tgga

🔸P : Siapa yg mbuat sarapan utk kluargamu d pagi hari?
S : istri saya sebab dia tidak bekerja

P : Jam brapa dia bangun utk menyiapkan sarapan ?
S : Jam 5 karena dia membersihkan rumah dlu sebelumnya

🔸P : Bagaimana anakmu brgkt skolah?
🔹S : Istri saya yg antar anak2 krn dia tidak bekerja

🔸P : Stelah mengantar anak apa yang dia lakukan?
S : ke pasar lalu plg kerumah masak dan mencuci pakaian, krn yah anda tau kan dia tdk bekerja

🔸P : Sore hari sepulang kerja apa yang anda lakukan?
S : saya istirahat. Lelah krn mengerjakan tugas saya seharian di kantor

🔸P : Trus istrimu ngapain donk?
S : dia menyiapkan makan, nyuapin anak2, nyiapin makan saya, nyuci piring, membersihkan rumah, mengantar anak2 tidur

💯✔Menurut anda siapa yang paling banyak melakukan aktifitas ??

Rutinitas harian istrimu berlangsung dr pagi hingga larut malam. Apakah itu yang disebut TIDAK BEKERJA?

Ya, menjadi seorang ibu rumah tangga tidak membutuhkan sertifikat dan posisi tinggi tapi PENTING SEKALI PERANNYA

Hargai istrimu karena pengorbanan mereka tidak nyaman.💝

Ini seharusnya menjadi pengingat dan refleksi untuk kita semua utk mengerti dan menghargai setiap peran.

Semua tentang WANITA....
Ketika dia terdiam berjuta ide bergulir dalam pikirannya

Ketika dia menatapmu, dia berpikir knapa dia sangat mencintaimu bukannya merasa dimanfaatkan.

Ketika dia berkata dia akan bertahan utkmu dia bertahan sekuat batu

Jangan sakiti dia atau salah memahami atau memanfaatkannya

↪Forward kepada semua wanita utk membuat mereka tersenyum dan utk semua pria supaya mreka sadar betapa berharganya wanita...

cr cerita kehidupan
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 04.06
thumbnail

Fenomena Aneh Ditemukan di Dekat Kawasan 'Akhir Dunia'

Permukaan tanah lunak, yang mirip trampolin saat diinjak, terungkap keberadaannya di tundra terpencil di Belyy Island, Siberia utara, di perairan Laut Kara, dekat Semenanjung Yamal -- yang berarti 'akhir dunia' dalam bahasa penduduk asli Nenets.



Setidaknya 15 'kantong gas' yang ditemukan di kepulauan Arktik (Kutub Utara) tersebut. Masing-masing berdiameter sekitar 1 meter.

Keberadaan kantong gas di bawah tanah beku (permafrost) tak hanya menambah daftar keganjilan di wilayah tersebut, tapi juga menjadi peringatan yang mengkhawatirkan bagi penduduk Bumi.

Para peneliti yang melakukan ekspedisi tersebut kemudian menyingkirkan lapisan tanah berumput di atasnya. Berdasarkan pengukuran, konsentrasi karbon dioksida yang dilepaskan sekitar 20 kali di atas normal. Sementara, kadar metana (CH4) bahkan 200 kali lebih tinggi.

"Saat kami melepas lapisan rumput dan tanah, gas keluar dari sana seperti air mancur," kata tim peneliti Rusia, seperti dikutip dari Siberian Times, Sabtu (23/7/2016).

Berdasarkan teori awal, hal itu disebabkan suhu terik musim panas telah melelehkan tanah beku dan memicu gas-gas yang telah lama beku akhirnya lepas.

Video tentang fenomena tersebut menampilkan bagaimana tanah di bawah kaki ilmuwan membal, mirip trampolin.

Deskripsi lainnya yang menggambarkan permukaan tundra di zona permafrost yang terletak 765 kilometer di Lingkaran Arktik itu mirip gelembung (bubble) atau bergetar.

"Rasanya seperti jeli," kata salah satu peneliti, menurut sebuah siaran oleh Vesti Yamal. "Kami belum pernah menemukan hal seperti ini sebelumnya.
Seorang ilmuwan, yang namanya tak tertera dalam rekaman tersebut kemudian mengeluarkan peringatan. "Gelembung yang tampak di zona permafrost adalah sebuah alasan serius untuk dikhawatirkan," kata dia.

Sebab, sang ilmuwan menambahkan, bisa jadi hal tersebut akan membawa konsekuensi yang tak bisa diprediksi.

Para peneliti terus menginvestigasi kantong mirip jeli, yang juga mengandung air yang tak beku.

Ilmuwan lainnya, yang terlibat dalam penelitian tersebut, Alexander Sokolov mengaku bahwa ia kali pertama menyaksikan fenomena tersebut pada musim panas tahun lalu selama ekspedisi di pulau terpencil di Siberia tersebut.

"Kami tidak mengetahui tentang gelembung-gelembung itu sebelum ekspedisi," kata Sokolov dari Ural Department of the Russian Academy of Sciences.

Dia menceritakan, timnya berjalan kaki setiap hari, menempuh jarak jauh, sebelum menemukan gelembung itu.

"Saya sudah bekerja di area Yamal selama 20 tahun, sejumlah rekan saya bahkan sudah ada di sini lebih lama, dan baru kali ini saya menemukan hal seperti itu," kata dia.

Sehari setelah menemukan gelembung pertama, Dr Sokolov menambahkan, timnya kemudian menemukan yang lainnya.

"Seperti terlihat dalam video, kami memecahkannya, dan udara dengan cepat keluar dari sana," kata dia. "Tak ada bau, juga tak ada cairan yang keluar. Kami kemudian kembali ke kamp dan mendiskusikan fenomena tersebut dengan para kolega. Kami kemudian memutuskan untuk menemukan gas apa yang keluar dari sana."

Menggunakan instrumen penganalisis gas yang bernilai 7 juta rubel atau Rp 1,4 miliar, diketahui adanya kandungan dua gas rumah kaca -- karbon dioksida dan metana.

"Penganalisa gas menunjukkan salah satu gas memiliki konsentrasi puluhan kali lebih tinggi dari normal, lainnya bahkan ratusan kali di atas wajar."

Pengukuran puncak menunjukkan kandungan CO2 mencapai 7750 ppm. Sementara CH4 mencapai 375 ppm.

Dr Sokolov yakin, pemanasan global ada di balik fenomena tersebut. "Ada kemungkinan panas luar biasa selama 10 hari bisa memicu mekanisme yang mencairkan level terluar permafrost dan melepaskan sejumlah gas," kata dia.

Para ahli geologi menduga, mungkin telah terjadi kebocoran gas dari bawah tanah. Namun, menurut Sokolov itu tak mungkin. Sebab, permafrost yang lebih padat (solid) tetap utuh di bawah gelembung tersebut.

Alexander Sokolov menambahkan, ia yakin, gas keluar dari bawah permukaan permafrost hingga kedalaman 1 meter.

Ia lebih mengkhawatirkan akibatnya. "Ini adalah bukti, bagi mereka yang amatir sekalipun, bahwa hal tersebut adalah peringatan yang serius. Ke depan kami akan melakukan studi lebih lanjut terkait gelembung-gelembung tersebut," kata dia. "

Kawah Menganga di Kawasan 'Akhir Dunia'

Para ilmuwan telah memperingatkan potensi malapetaka akibat pemanasan global yang mengarah pada pelepasan gas-gas berbahaya dari tanah Arktik ke atmosfer.

Bisa jadi apa yang gelembung yang ditemukan di Belyy Island adalah bagian dari proses tersebut.

Di sebelah selatan pulau tersebut, di Semenanjung Yamal dan Taimyr, para ilmuwan secara aktif mengobservasi sejumlah kawah yang mendadak terbentuk di permafrost.

Saat kawah-kawah lebar kali pertama terlihat di Semenanjung Yamal -- yang dalam bahasa lokal disebut kawasan 'akhir dunia' -- sejumlah teori aneh berseliweran.

Ada yang menduga lubang tersebut bikinan UFO, pintu rahasia menuju kedalaman Bumi. Atau sejumlah orang mengira itu adalah situs uji coba senjata atau bekas tumbukan meteorit.

Kebanyakan ilmuwan kini meyakini, kawah-kawah tersebut tercipta akibat ledakan gas metana yang terkunci -- oleh suhu udara yang memanas di wilayah utara Rusia.

Teori utama terkait kawah di Yamal adalah, lubang menganga itu terbentuk oleh pingo, gundukan berbentuk kubah di atas inti es yang meledak akibat tekanan dari gas metana yang dikeluarkan oleh mencairnya lapisan es -- yang disebabkan oleh perubahan iklim.

Professor Vasily Bogoyavlensky, dari Oil and Gas Research Institute, Moskow mengatakan baru-baru ini ada pengakuan terjadinya suara ledakan sebelum terbentuknya formasi kawah di Semenanjung Taimyr pada 2013.

Suara keras tersebut bisa terdengar dari lokasi yang jauhnya mencapai 100 kilometer. Salah satu penduduk bahkan mengaku menyaksikan kilatan cahaya di langit.

Kawah tersebut kali pertama dijumpai oleh penggembala rusa yang nyaris jatuh ke dalamnya. Sejak saat itu, ukuran lubang itu membesar hingga 15 kali selama 1,5 tahun kemudian.

Kini, kawah tersebut bisa saja menganga dengan diameter 70 meter. Namun, tak ada survei ilmiah yang dilakukan di wilayah terpencil tersebut, sehingga tak ada yang bisa memastikannya.
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 12.08
thumbnail

Makhluk Laut Ini Akan 'Memakan Habis' Bangkai Kapal RMS Titanic

Sejak 1912, kapal Titanic tergeletak 3.800 meter di bawah permukaan Samudra Atlantik Utara setelah menabrak sebongkah gunung es dan tenggelam hingga menewaskan setidaknya 1.500 awak dan penumpang.



Karena letak tenggelamnya, bangkai kapal itu seakan terawetkan hingga akhirnya ditemukan pada 1985. Sudah lebih dari 30 tahun sejak penemuan tersebut, tapi para ilmuwan menduga bangkai Titanic tidak akan bertahan lama.

Dikutip dari The Vintage News, Senin (3/10/2016), lingkungan sekitar bertenggernya bangkai kapal mendukung terawetkannya Titanic.

Namun demikian, pada 2010 ditemukan adanya protobakteri di serpihan karat yang berasal dari situs Titanic di dasar laut.

Para ilmuwan memberi bakteri baru itu nama Halomonas titanicae sesuai dengan tempat temuan bakteri tersebut. Akan tetapi, bakteri baru itu mempercepat peluruhan bangkai kapal.

Kebanyakan perkiraan menyebutkan erosi total bangkai kapal itu pada 2030.

Ada sejumlah adaptasi evolusioner yang terjadi pada bakteri penyebab karat Titanic tersebut. Misalnya, bakteri itu menyesuaikan diri dengan salinitas air laut tempat hidupnya sehingga bisa menyintas kondisi bawah laut yang keras.

Bakteri tersebut bertahan hidup mengandalkan ectoine, suatu jenis zat osmolit yang dihasilkan oleh bakteri. Osmolit ini membantu menjaga keseimbangan cairan dan volume sel bakteria.

Dengan demikian, bakteri itu bisa menghadapi konsentrasi garam laut hingga 25 persen. Di tempat terbaringnya Titanic, salinitas air mencapai 3,5 persen sehingga tidak masalah bagi bakterinya.

Menurut para ilmuwan, peluruhan tidak dapat dihindari walau berlangsung amat perlahan. Tapi, karena posisi dan ketenaran kapal itu, RMS Titanic tidak mudah lekang dari ingatan dalam waktu dekat ini.
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 11.58
thumbnail

Pengakuan Aneh Mereka yang Mengklaim 'Dihamili' Alien

Manusia mungkin tak sendirian di jagat raya. Bisa jadi ada makhluk lain, termasuk yang cerdas, yang menghuni sisi alam semesta yang belum dijamah pengetahuan kita.



Meski demikian, belum ada bukti sahih dan meyakinkan tentang kunjungan makhluk ekstrateresterial ke Bumi.

Tapi, ada saja yang masih ada saja yang percaya dengan UFO atau alien. Bahkan, ada yang mengaku punya anak dari mereka.

Salah satunya, Bridget Nielsen. Perempuan berambut pirang punya penampilan yang menarik yang bisa memikat kaum adam. Namun, ia mengaku tak tertarik dengan manusia.

Perempuan 27 tahun asal Sedona, Arizona itu lebih suka memiliki hubungan asmara dengan alien berbentuk kadal. Nielsen mengaku menikmati kencannya yang dilakukan di sebuah 'pesawat antariksa'.

Aluna Verse dari Los Angeles, California juga mengaku mengalami hal serupa. Kekasihnya berbentuk reptil hijau.

Tak hanya menjalin hubungan beda dunia, Bridget dan Aluna mengklaim punya dari pacar alien mereka.

Bridget mengklaim punya 4 putra dan 6 putri dan mengaku punya kontak rutin dengan mereka. "Mereka (alien) tak hanya membawa anak-anak kami, tapi juga menciptakan ras hibrida untuk kebaikan manusia," kata dia. Sementara, Verse, seorang desainer gim komputer mengklaim punya tiga anak.

Kedua perempuan tersebut tergabung dalam Hybrid Children Community yang bermarkas di Amerika Serikat.

Kelompok tersebut memiliki tujuan untuk merekrut orangtua 'hibrida' -- yang mengandung atau membuahi anak dari pasangannya yang berasal dari luar Bumi.

Tujuannya, untuk mengembangkan 'evolusi' manusia menjadi sub-spesies baru yang akan mengambil alih Bumi. Konon, anak-anak 'hibrida' tersebut kini ditempatkan di sebuah pesawat antariksa raksasa, menunggu waktunya kembali ke Bumi.

Bridget mematok bayaran US$ 65 atau Rp 847 ribu untuk sekali sesi telepon, bagi para orangtua yang yakin memiliki anak-anak hibrida dan ingin terhubung dengan mereka. Ia menawarkan jasa sebagai 'perantara'.

Dalam situsnya, Hybrid Children Community juga mematok harga untuk sesi serupa, juga meminta donasi.

Organisasi itu mengklaim, ada jutaan orangtua hibrida di Bumi, yang dihamili alien -- lewat inseminasi buatan maupun hubungan seksual-- namun banyak dari mereka yang 'tak sadar'.

Komunitas ini didirikan oleh Sharon McCormick, perempuan berusia 60-an. "Sejak 6,5 tahun lalu saya mengetahui bahwa aku punya banyak anak hibrida, misiku dalam hidup adalah membantu menyebarkan pada dunia bahwa mereka adalah nyata, positif, dan penuh kasih. Juga untuk mendukung orangtua, saudara, juga kerabat dari para bocah luar biasa itu," kata dia seperti dikutip dari Express, Sabtu (1/10/2016).

Anggota kelompok itu percaya, para alien telah mengambil DNA mereka untuk menciptakan anak-anak yang menggabungkan karakteristik terbaik manusia atau alien selama beberapa tahun terakhir.

Kelompok yang lebih mirip sekte itu berencana untuk membangun properti di mana mereka bisa hidup bersama sekaligus menjadi tempat yang aman untuk anak-anak 'hibrida' berkunjung.

"Tempatnya akan jauh dari kota, di mana anak-anak dapat berkunjung, berjalan bebas, dan mengekspresikan diri," kata Nielsen. "Orang-orang mengatakan kami gila, tidak. Itu benar-benar terjadi pada kita.."

Terdengar aneh. Memang. Namun, tak hanya mereka yang percaya makhluk angkasa luar telah bekunjung ke Bumi.

Sejumlah pesohor mengaku pernah bertemu dengan alien, bahkan konon jadi korban penculikan mereka.

Orang Terkenal yang Percaya Alien

Dua presiden Amerika Serikat, Jimmy Carter dan Ronald Reagan mengaku punya pengalaman ekstraterestrial.

Hal serupa juga pernah diungkapkan oleh istri mantan Perdana Menteri Jepang, Yukio Hatoyama -- Miyuki Hatoyama.

Mantan artis, penari, dan penyanyi di teater perempuan Takarazuka Revue, pada tahun 2008 menulis buku tentang pengalaman surealistik ke luar angkasa yang dialaminya 20 tahun lalu.

Kata Miyuki, jiwanya dibawa UFO ke Planet Venus. "Ketika tertidur, ruh saya terbang ke UFO berbentuk segitiga ke Venus," kata dia dalam buku berjudul 'Pengalaman Paling Aneh yang Saya Alami', seperti dimuat laman Japan Today.

"Tempat itu sangat indah dan berwarna hijau," kata Miyuki dalam bukunya.

Politisi Rusia, Kirsan Ilyumzhinov juga mengaku pernah jadi korban penculikan alien.

Dalam sebuah acara televisi yang dipandu Vladimir Pozner di Channel One, 26 April 2010, Ilyumzhinov mengaku dia mengabiskan beberapa jam di pesawat asing.

Mantan pemimpin Kalymkia, wilayah selatan Rusia ini menceritakan, pesawat alien mengunjungi apartemennya di pusat kota Moskow pada 18 September 1997.

Saat itu, dia sedang tertidur ketika mendengar seseorang memanggil namanya dari balkon apartemennya.

Ilyumzhinov mengaku dia lalu pergi ke luar, dan melihat pesawat ruang angkasa yang berbentuk setengah tabung yang agak transparan.

Politisi yang dikenal eksentrik ini mengaku dia lalu masuk ke dalam pesawat dan bertemu sosok manusia yang menggunakan pakaian luar angkasa berwarna kuning.

Namun, Ilyumzhinov mengaku tak bisa berkomunikasi dengan mereka. "Banyak yang bertanya pada saya, bahasa apa yang saya pakai untuk berkomunikasi dengan mereka. Tak ada.  Mungkin kontak kami saat itu lebih di level pertukaran pikiran."
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 11.56

Seorang Ayah menipu Anak nyaa ...

Seorang Ayah Menipu Anaknya yang Bandel Agar Mendapat Nilai Nol


Ini adalah kisah tentang bagaimana seorang ayah menipu anaknya yang bandel. Seorang anak yang gagal dalam pelajarannya, hingga akhirnya menjadi seorang murid peringkat teratas, anak dengan rapor penuh nilai “A”. Cerita ini dikisahkan oleh sang putra sendiri yang bernama Liu Xuan.

Sebelum saya menyelesaikan SD, seluruh keluarga saya pindah ke Amerika. Segera setelah itu, saya mulai masuk SMP, dan berubah menjadi remaja pemberontak yang bandel.

Saya membuat semua guru sakit kepala. Saya nakal, kurang dalam pelajaran, dan menjadi anak pemimpi.

Setiap hari saya bermimpi menjadi Michael Schumacher masa depan, pengendara mobil balap yang paling terkenal, dan tersukses di dunia. Akhirnya, nilai saya jatuh sangat rendah hingga mendapat banyak nilai “C”.

Kemudian, suatu hari ayah mengobrol dengan saya tentang pekerjaan sekolah. Ada tersirat senyum nakal di wajahnya dan saya tahu dia punya rencana tersembunyi.

Dia mengatakan: “Guru di sekolah memberitahu Ayah kalau kamu bermimpi menjadi Michael Schumacher masa depan, dan kamu tidak suka belajar, iya kan?”

Saya merasa kata-katanya mengandung ejekan. Ini merupakan penghinaan besar bagi martabat rapuh anak berumur 14 tahun.

Dengan jengkel saya menjawab: “Schumacher adalah idola saya, dia sangat mirip seperti saya, kurang dalam pelajaran, dan bahkan pernah mendapat angka nol ketika seusia saya. Tapi lihat dia sekarang, dia adalah pembalap peringkat atas dunia.”

Ayah saya tiba-tiba tertawa terbahak-bahak, dan tawanya tampak menjadi semakin nakal: “Dia mendapat angka nol, tapi kamu tidak pernah berhasil meraihnya.”

Kamu selalu mendapat nilai “C”! Lalu, ia menunjukkan rapor saya.

Saya tidak percaya ayah menertawakan saya karena saya tidak pernah mendapat nilai nol. Sekarang saya benar-benar terhina,” Jadi, Ayah mengharapkan saya untuk mendapat nilai nol?” Tanya saya.

Dia bersandar di kursinya, tersenyum, dan berkata: “Ya, itu benar. Ayah punya ide yang sangat bagus. Mari kita taruhan.

“Jika kamu bisa mendapat nilai nol, Ayah tidak akan berkata apa-apa lagi mengenai urusan sekolah. Kamu bisa lakukan hal sesuka hatimu. Namun, bila kamu belum bisa meraih angka nol, kamu harus mengikuti perintah Ayah untuk sekolahmu. Bagaimana dengan itu?”

Jadi, kami melakukan tos sebagai tanda setuju.

Di dalam hati, saya tertawa punya orangtua yang penyayang, tetapi bodoh. Ayah saya mengatakan: “Namun, kita bicara soal tes, dan harus ada beberapa aturan.

“Kamu harus menjawab semua pertanyaan. Jadi, tidak boleh membiarkan kertas jawaban kosong, jika tidak, kamu melanggar perjanjian kita, OK?”

Itu sederhana, pikir saya, jadi saya langsung menjawab:”Tidak ada masalah!”

Segera setelah itu, saya menjalani ujian pertama saya. Saya menulis nama, dan mulai menjawab pertanyaan-pertanyaan di atas lembar ujian. Mendapatkan nilai nol harusnya tidaklah sulit, lebih-lebih saya tidak paham sebagian dari pertanyaannya. Pertanyaan pertama:

“Siapa presiden Negara kita yang berperang melawan Nazi selama Perang Dunia II? Carter, Roosevelt, atau Eisenhower” Saya tahu jawabannya Roosevelt, tapi sengaja menulis Eisenhower pada lembar jawaban.

Saya tahu jawaban dari sebagian besar pertanyaan, tapi perlahan-lahan, pertanyaan mulai menjadi semakin sulit, dan saya tidak tahu jawaban yang pasti, jadi saya hanya menebak jawabannya.

Ketika berjalan keluar dari kelas, saya menjadi sangat gugup. Mendapat nilai nol itidak semudah yang saya pikirkan. Menebak jawaban yang saya tidak tahu pasti, masih memberi saya peluang untuk meraih poin yang tidak saya inginkan, kata saya dalam hati.

Ketika saya menerima kertas hasil ujian, saya kembali mendapat nilai “C”. Saya benar-benar frustrasi. Ayah saya berkata, “Lain kali tolong coba dapatkan nilai nol. Dengan nilai nol, kamu benar-benar akan bebas!” Saya berpikir, dia tidak tahu apa yang sedang ia bicarakan.

Dengan peluang besar yang saya dapat, Ayah masih memberi saya lagi kesempatan untuk mencoba. Pokoknya, mendapatkan nilai nol masih jauh lebih mudah daripada mencetak angka 100, saya pikir. Saya berpikir saya masih ada harapan.

Segera, saya mendapat kesempatan kedua, tapi saya gagal lagi. Kemudian, kesempatan ketiga dan keempat datang… tapi saya masih mendapat nilai “C”.

Saya menyadari untuk mencetak nilai nol, saya harus belajar dengan keras sehingga saya bisa memberikan jawaban yang salah pada tes. Dengan kata lain, saya belajar bagaimana untuk mengetahui jawaban benar dari semua pertanyaan.

Setahun kemudian, saya akhirnya menerima angka nol pertama saya. Itu berarti bahwa saya tahu jawaban yang benar dari setiap pertanyaan, tapi saya secara selektif memilih jawaban yang salah.

Ayah saya sangat gembira pada hari itu. Ia memasak di dapur dan menyiapkan hidangan favorit saya sebagai ucapan selamat atas hasil tes yang saya terima.

Dia berkata dengan keras dan bangga: “Nak, selamat! Kamu akhirnya bisa mencetak nilai nol” Dia mengedipkan mata pada saya dan menambahkan: “Hanya murid dengan nilai “A” yang bisa meraih nilai nol, dan kamu mungkin sadar sekarang bahwa kamu telah tertipu! Ha ha ha!”

Ya, ayah telah menipu saya. Dalam permainan taruhan ini, saya berperilaku persis seperti yang ia rencanakan. Ia dengan cerdik mengubah target nilai 100 pada tes menjadi nilai 0, jadi saya akan menerimanya dengan mudah, dan rela bekerja untuk target itu. Apa yang telah saya lakukan?

Saya akhirnya diterima di Harvard, dan telah menyelesaikan gelar master saya, dan sekarang saya sedang menyelesaikan Ph.D. saya. Saya telah menulis sebuah buku dan menerjemahkannya. Saya juga telah memenangkan hadiah dalam bidang musik.


like&hare
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 22.45

Jodoh Ituu ...

1. Jangan menikah karena kesepian

Menikah karena orang lain sudah menikah semua, tinggal kita seorang yang belum, aduhai, pernikahan itu bukan trend, yang semua orang bisa ikut-ikutan, apalagi karena nggak enak terlihat aneh sendiri. Dan terlepas dari itu, catat baik-baik, banyak orang yang setelah menikah, dia tetap merasa sepi, sendirian.

2. Jangan menikah karena alasan orang lain

Itu betul, dalam peristiwa dramatis, kita bisa segera menikah agar orang tua sempat menyaksikan sebelum meninggal, agar mereka bahagia. Tapi menikahlah karena alasan kita sendiri, jadikan itu patokan terbesar. Karena yang menjalani kehidupan berumah-tangga itu adalah kita, bukan orang lain. Dan karena, jika besok lusa pernikahan itu gagal, kita tidak menyalahkan orang lain--itu sungguh tiada manfaatnya.

3. Semua pernikahan itu punya masalah

Bohong jika ada yang bilang keluarga mereka baik-baik saja sepanjang masa. Lantas kenapa sebuah pernikahan bisa awet? Karena ada yang sabar dan mengalah. Satu-satunya bekal pernikahan yang tiada pernah kurang adalah: sabar. Punya sabar segunung, tetap kurang banyak. Punya sabar selangit, pun tetap kurang banyak. Jadi bekalnya tidak harus mobil, rumah, peralatan dapur, dsbgnya. Sekelas Umar Bin Khattab saja masih membutuhkan rasa sabar ekstra.

4. Kita tidak pernah tahu siapa jodoh terbaik kita

Tidak ada alatnya, tidak ada aplikasinya, dan tidak akan ditemukan. Kita baru tahu setelah kita menjalani pernikahan tersebut. Dan rumitnya, itu juga belum cukup. Banyak yang berpisah jalan setelah sekian lama menikah. Lantas kapan dong kita baru tahu persis? Tidak ada jawabannya. Nah, dengan situasi seperti itu, jangan habiskan waktu dengan cemas apakah ini jodoh terbaik atau bukan...tapi jalanilah!

5. Well, tidak ada jodoh yang sempurna di dunia ini

Semua orang pasti punya kekurangan. Ada yang ganteng/cantik pol, ternyata kalau tidur ngoroknya seperti sirene. Ada yang bertanggung-jawab nan setia, ternyata pelupa, dia lupa harus menjemput istrinya di manalah. Tapi kita selalu bisa membuat yang tidak sempurna itu menjadi indah, keren, seperti pelangi, sepanjang kita bersedia menerima kekurangannya. Orang2 yang sibuk memasang kriteria sempurna bagi calon jodohnya, akan hidup sendiri hingga alien menyerang bumi.

6. Tidak ada yang tahu kapan persisnya kita akan menikah

Eh, yang masih kecentilan, manja-manja, ternyata besok sudah menikah, atau malah punya anak dua. Yang terlihat dewasa sekali, sudah siap sekali, bahkan bijak nian bicara soal menikah, ternyata bertahun-tahun tetap sendiri. Maka, saat kita tidak tahu kapan jodoh itu akan datang, fokuslah memperbaiki diri sendiri. Saat kesempatannya datang, ingatlah nasehat lama, kesempatan baik tidak datang dua kali. Tapi ketika kesempatannya lolos, gagal, juga ingatlah petuah orang tua, akan selalu ada kesempatan2 berikutnya bagi orang yang sabar.

7. Pekerjaan tetap, mapan, dan lain-lain itu jangan dijadikan syarat mutlak mencari jodoh
Itu betul, sungguh menyenangkan jika jodoh kita ternyata sudah mapan, berkecukupan. Tapi boleh jadi akan lebih spesial lagi, jika kita bersama-sama menjalani hidup sederhana, untuk kemudian menjadi lebih baik setiap harinya. Lebih baik pastikan saja, semua pihak memahami tanggungjawabnya. Misal, adalah tanggungjawab suami mencari nafkah. Boleh istri bekerja? Ikut membantu nafkah keluarga? Dikembalikan ke masing-masing pasangan mau seperti apa. Tapi jelas sekali, jika istri bekerja, penghasilannya adalah milik dia--soal dia mau memberikannya ke keluarga atau tidak, itu urusan dia. Tanggungjawab mutlak tetap ada di suami. Pemahaman2 seperti ini penting loh, agar kalian laki-laki yang sekarang sibuk galau, apalagi sibuk tebar pesona, tahu persis saat menikah nanti.

8. Mencari jodoh itu tidak rumit.

Smile emoticon Ini beneran loh, mencari jodoh itu sederhana. Kalian bisa meminta orang tua mencarikan (karena itu juga salah-satu kewajiban mereka). Juga bisa minta sahabat menjadi intel perjodohan. Jodoh itu ada di mana-mana, di sekolah, di kampus, di tempat kerja, di angkutan umum saat berangkat beraktivitas, di mesjid, di komplek rumah, dll, dll. Tapi kenapa kadang terasa rumit sekali? Karena kitalah yang membuatnya rumit. Catat baik-baik, di dunia ini sudah milyaran orang pernah menikah. Milyaran pasangan. Nah, di mana rumitnya jika orang lain toh milyaran telah menikah.

9. Terakhir, kalau kalian mau belajar banyak hal tentang jodoh, maka jangan belajar dari novel-novel (apalagi novel Tere Liye), dari film fiksi, dari sinetron, serial

Aduh, itu fiksi loh. Dikarang-karang saja sama penulis ceritanya. Melainkan belajarlah dari orang tua di sekitar kalian. Kakek-nenek, opa-oma, mbah buyut, yang sudah menikah puluhan tahun, tapi tetap langgeng dan bahagia. Amati, pelajari, dengarkan nasehat mereka, itu penting sekali, kehidupan mereka bisa jadi contoh. Maka besok lusa saat kita menikah, mendadak muncul masalah serius, kita bisa meneladani mereka, bagaimana cara mereka mengatasi masalah. Itu selalu bisa jadi pelajaran kehidupan yang tiada ternilai. Salam kebajikan - Tere Liye -

like&share

Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 22.40

Menjelang Akhit Hayatnya, Pria Terkaya Arab Saudi Memilih Hidup Miskin

Sulaiman Al Rajhi adalah orang terkaya nomor 4 di Arab Saudi, dia adalah pendiri dari Al Rajhi Bank. Al Rajhi Bank adalah bank islam terbesar di dunia. Pada tahun 2012 lalu, Sulaiman terkenal ketika memutuskan untuk melepaskan semua kekayaannya kepada anak-anaknya. Dan sekarang Sulaiman Al Rajhi hidup miskin, dan hanya mempunyai pakaian saja

Semua cerita tersebut bermula ketika Sulaiman Al Rajhi lahir pada tahun 1920. Keluarga Sulaiman adalah keluarga yang kurang mampu, bahkan untuk menamatkan sekolah, Sulaiman dan keluarganya harus tertatih-tatih karena masalah keuangan. Akhirnya Sulaiman harus puas dengan tamatan sekolah dasar. Tetapi bukan berarti Sulaiman berhenti berusaha untuk merubah nasibnya, walaupun hanya tamatan sekolah dasar, dia bersama saudaranya Saleh bekerja keras.



Mulai berbisnis penukaran uang untuk para pendatang
Pada jaman dahulu, banyak sekali pendatang yang berlalu-lalang di timur tengah, khususnya Arab Saudi. Para pendatang itu dinamakan Pilgrims. Para pilgrims ini juga dapat disebut sebagai para petualang yang berkeliling dari negara satu ke negara lain untuk berdagang atau menawarkan jasa. Sulaiman dan saudaranya Saleh melihat kesempatan ini, mereka mencoba menjadi orang pertama yang harus dituju oleh pilgrims. Pertama karena pilgrims ini tidak mempunyai uang yang sesuai mata uang di Arab Saudi, dan Sulaiman menawarkan jasa penukaran uang.

Ternyata bisnis Sulaiman ini berhasil, dia bahkan mempunyai toko sendiri yang sebelumnya hanya berkeliling mencari para pilgrims. Sulaiman dan saudaranya Saleh pun menjadi terkenal karena usahanya ini. Karena banyak sekali perputaran uang di tempat usahanya tersebut, Sulaiman sering bolak-balik ke bank. Dan karena tidak ingin ribet bolak-balik, Sulaiman ingin mempunyai bank sendiri.



Membuat Al Rajhi Bank
Sulaiman harus berkunjung ke eropa untuk studi banding bagaimana cara membuat bank yang baik dan benar. Ketika itu Sulaiman harus belajar sendiri tentang ekonomi secara islam. Sulaiman pun membandingkan bagaimana cara kerja bank di eropa atau di dunia dengan bank secara islam. Walaupun banyak perbedaan, Sulaiman akhirnya tetap bersih keras untuk membuat bank sendiri, yang sesuai dengan ajaran agamanya, yaitu islam. Al Rajhi Bank pun didirikan oleh Sulaiman pada tahun 1958. Dan pada tahun 2006 dinobatkan sebagai bank islam terbesar di seluruh dunia.



Sekarang, Sulaiman Al Rajhi tidak punya apa-apa
Kekayaan Sulaiman Al Rajhi sempat ditaksir sebesar 7.7 miliar dolar atau sebesar 70 triliun. Tetapi, ketika pada tahun 2012 kemarin, Sulaiman membuat banyak publik tercengang setelah menyatakan hidupnya sudah jatuh miskin. Bukan berarti dia bangkrut, tetapi semua kekayaannya dilimpahkan kepada anaknya untuk meneruskan bisnisnya dan didonasikan kepada yang lebih berhak. Sulaiman sekarang hanya mempunyai pakaian untuk dipakai. Sulaiman berpikir bahwa semua hanya milik Tuhan dan Sulaiman ingin menikmati waktu lebih banyak dengan keluarga dan sesamanya.

Setelah Sulaiman sewaktu kecil hidup dalam kemiskinan, dan menjadi kaya raya dengan usahanya sendiri, lalu menjadi miskin kembali sewaktu tua.

like&share
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 22.35

Nanti

Nanti, saat kamu jadi istri, lalu melihat suamimu pulang dengan wajah kusam. Jangan tanya ini tanya itu, jangan ucapkan ‘kenapa’, ‘ada apa’, ‘punya masalah apa’.
Mengertilah, solusi bagi seorang lelaki hanyalah menyendiri. Cukup sediakan teh manis dan tersenyum, atau selimut hangat agar dia bisa tenang.
Dan begitu pun lelaki yang kelak menjadi suami, pahamilah bahwa seorang perempuan justru sebaliknya. Setiap ada masalah ingin didengarkan. Yah.. Biarkanlah ia ceritakan semua masalahnya. cukuplah bagimu setia mendengarnya, meski tak bisa memberi solusi. Jangan biarkan ia menjadi istri yang banyak bicara ke teman2nya, tetangga, atau ibu2 di majlis ta'lim.
Cukup kamu saja yang tahu. Para istri yang banyak bicara, entah gosip atau obrolan biasa, adalah korban dari suaminya yang tak mendengarkan keluh kesahnya.
Nanti, jika kamu jadi istri, wajar jika meminta suamimu untuk membantu pekerjaanmu. Tapi satu2 saja, jangan menyuruhnya membeli kebutuhan rumah, menjemput anak, atau benerin atap bocor secara bersamaan. Lelaki itu butuh fokus, tidak seperti perempuan yang bisa menyelesaikan seabrek pekerjaan dalam satu waktu.
Dan jika kamu jadi suami, pahamilah, meski tinggal di rumah, tapi pekerjaan seorang istri amatlah banyak. Janganlah buru2 memarahinya jika ada gelas yang belum dicuci misalnya. Mungkin saja ia lelah karena seharian mengurus sisi lain rumah dan mendidik anakmu. Saling mengertilah, kalian bisa bekerja sama, bukan..?
Nanti, jika kamu jadi istri. Kusarankan jangan bandingkan keadaan kalian dengan orang lain. 'Mas, tetangga kita udah beli mobil baru lho’. Tahukah?, seorang lelaki, mendengar kata2 seperti itu bagai diinjak2 harga dirinya. Yang terjadi, bukan motivasi untuk kaya, tapi justru melemahkan semangatnya.
Bersabarlah, lebih baik katakan ini, “Mas, gapapa deh tetangga sebelah punya mobil baru, yang penting aku masih punya kamu Mas.” Uwih, ge-er seorang lelaki, itu bagai sumbu yang mengobarkan semangatnya. Jangan heran, gombalanmu akan membuatnya semangat memberi hadiah mobil mewah untukmu.
Dan yang kelak menjadi suami, janganlah melarang istrimu jika hendak mengunjungi ibu dan ayahnya. Berpuluh-puluh tahun mereka merawat dirinya, dan belum sempat membalas budi, ia telah memilih dirimu yang hanya orang asing untuk menyerahkan segala bakti dan setia berjuang bersamamu. Bila perlu, kalian bisa sama2 mengunjungi mereka.
Nah, karena sekarang masih jomblo, maka fokuslah memperbaiki diri menjadi pasangan terbaik. Usahlah ikuti cara mereka yang disana, belum mampu menjadi orang tua tapi udah bersapa 'Abi-Ummi’. Belum paham jadi pasangan baik tapi udah bersapa 'Mamah-Papah’. Belum halal lagi.
Maka berdoalah.. Semoga Allah beri keberkahan dalam biduk rumah tangga kita kelak.

Like&share
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 22.32

Time Is Life

TIME IS LIFE atau waktu adalah kehidupan. Maka rasa syukur atas kehidupan ini memberi nilai hidup itu sendiri..

~ Ada waktu untuk mencari uang.
~ Ada waktu untuk diri sendiri misal : Berolah raga atau menyalurkan hobi (baca buku, mendengarkan musik, dll)
~ Ada waktu untuk keluarga dan menciptakan suasana gembira.
~ Ada waktu untuk bermasyarakat.

Ini menunjukkan bahwa ada pembagian waktu, tidak hanya uang aja yang dituju. Apakah ada waktu? Dengan sekian banyak pembagian waktu, yah inilah seninya hidup dengan mengisi kehidupan sedemikian rupa.

Hidup akan terasa hidup kalau kita bisa mengatur dan membagi WAKTU. TIME IS LIFE bukan hanya TIME IS MONEY. Salam kebajikan (Sumber/Lily)

like&share
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 22.29

Diam Lebih Baik

Lebih baik diam!
Dari pada mengungkapkan,
Tapi belum siap menghalalkan.
Lebih baik diam!
Dari pada mengumbar janji,
Tapi tak memberi bukti.
Lebih baik diam!
Pantaskan diri,
Bukan menyibukkan hari dengan kegiatan tak pasti.
Lebih baik diam!
Tenangkan dulu jiwa,
Dari pada nanti galau merana.
Lebih baik diam!
Dari pada berbicara cinta,
Namun tak ada kepastian untuk menikahinya.
Karena wanita bukan boneka, yang bisa kau mainkan sesuka hati.
Lebih baik pantaskan dirimu, lalu datangi ayahnya jika kau mencintai-Nya karena Allah.
Setujuu??

Like&share
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 18.38
Suatu hari 'aristoteles' bertanya kepada gurunya.

Aristoteles : "Apa cinta sejati itu?"

Sang guru : "Berjalan lah lurus di taman bunga yang luas. Petik satu bunga yang terindah menurut mu dan jangan pernah berbalik ke belakang

Kemudian, dia melakukannya, tapi dia kembali dengan tangan hampa

Sang Guru: "Mana bunganya?"

Aristoteles : "Saya tidak mendapatkannya, sebenarnya saya telah menemukannya. Tapi saya pikir didepan masih ada yang lebih bagus lagi. Tetapi, ketika saya sampai diujung taman. Saya baru sadar, bunga yang saya temui pertama kali adalah yang terbaik. Dan ketika saya kembali kebelakang. Bunga itu sudah diambil orang"

Sang Guru : "Begitu lah cinta sejati, semakin kamu mencari yang terbaik kamu tak akan pernah menemukannya"

Jangan menyia-nyiakan orang yang mencintaimu. Hanya untuk orang yang kau suka.
Yang cantik emang gakpernah ada habis-habisnya. Yang cantik pun bakal ada yang lebih cantik. Tergantung gimana caranya kita bersyukur untuk apa yang kita punya.

like&share
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 04.15

Kisah Ibu Tua

Alkisah di sebuah desa, ada seorang ibu yang sudah tua, hidup berdua dengan anak satu-satunya. Suaminya sudah lama meninggal karena sakit.
Sang ibu sering kali merasa sedih memikirkan anak satu-satunya. Anaknya mempunyai tabiat yang sangat buruk yaitu suka mencuri, berjudi, mengadu ayam dan banyak lagi.

Ibu itu sering menangis meratapi nasibnya yang malang, namun ia sering berdoa memohon kepada Tuhan :
"Tuhan tolong sadarkan anakku yang kusayangi, supaya tidak berbuat dosa lagi. Aku sudah tua dan ingin menyaksikan dia bertobat sebelum aku mati"

Namun semakin lama si anak semakin larut dengan perbuatan jahatnya, sudah sangat sering ia keluar masuk penjara karena kejahatan yang dilakukannya. Suatu hari ia kembali mencuri di rumah penduduk desa, namun malang dia tertangkap Kemudian dia dibawa ke hadapan raja utk diadili dan dijatuhi hukuman pancung.

Pengumuman itu diumumkan ke seluruh desa, hukuman akan dilakukan keesokan hari di depan rakyat desa dan tepat pada saat lonceng berdentang menandakan pukul enam pagi. Berita hukuman itu sampai ke telinga si ibu dia menangis meratapi anak yang dikasihinya dan berdoa berlutut kepada Tuhan :
"Tuhan ampuni anak hamba, biarlah hamba yang sudah tua ini yang menanggung dosa nya"
Dengan tertatih tatih dia mendatangi raja dan memohon supaya anaknya dibebaskan. Tapi keputusan sudah bulat, anakknya harus menjalani hukuman

Dengan hati hancur, ibu kembali ke rumah. Tak hentinya dia berdoa supaya anaknya diampuni, dan akhirnya dia tertidur karena kelelahan. Dan dalam mimpinya dia bertemu dengan Tuhan.

Keesokan harinya, ditempat yang sudah ditentukan, rakyat berbondong-bondong manyaksikan hukuman tersebut. Sang algojo sudah siap dengan pancungnya dan anak sudah pasrah dengan nasibnya. Terbayang di matanya wajah ibunya yang sudah tua, dan tanpa terasa ia menangis menyesali perbuatannya.

Detik-detik yang dinantikan akhirnya tiba. Sampai waktu yang ditentukan tiba, lonceng belum juga berdentang. Sudah lewat lima menit dan suasana mulai berisik, akhirnya petugas yang bertugas membunyikan lonceng datang. Ia mengaku heran karena sudah sejak tadi dia menarik tali lonceng tapi suara dentangnya tidak ada.

Saat mereka semua sedang bingung, tiba-tiba dari tali lonceng itu mengalir darah. Darah itu berasal dari atas tempat di mana lonceng itu diikat. Dengan jantung berdebar-debar seluruh rakyat menantikan saat beberapa orang naik ke atas menyelidiki sumber darah.

Tahukah anda apa yang terjadi?. Ternyata di dalam lonceng ditemui tubuh si ibu tua dengan kepala hancur berlumuran darah. Dia memeluk bandul di dalam lonceng yang menyebabkan lonceng tidak berbunyi, dan sebagai gantinya, kepalanya yang terbentur di dinding lonceng.

Seluruh orang yang menyaksikan kejadian itu tertunduk dan meneteskan air mata. Sementara si anak meraung raung memeluk tubuh ibunya yang sudah diturunkan. Menyesali dirinya yang selalu menyusahkan ibunya. Ternyata malam sebelumnya si ibu dengan susah payah memanjat ke atas dan mengikat dirinya di lonceng. Memeluk besi dalam lonceng untuk menghindari hukuman pancung anaknya.

Demikianlah sangat jelas kasih seorang ibu untuk anaknya.
Betapapun jahat si anak, ia tetap mengasihi sepenuh hidupnya.

Marilah kita mengasihi orang tua kita masing masing selagi kita masih mampu. karena mereka adalah sumber kasih Tuhan bagi kita di dunia ini.
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 04.14

Semoga Bermanfaat

🔷 Bila "Shubuh" utuh,
🔷 Pagi pun tumbuh,
🔷 Hati terasa teduh,
🔷 Pribadi tdk angkuh,
🔷 Keluarga tdk keruh,
🔷 Maka damai berlabuh..

🔷 Bila "Dhuhur" teratur,
🔷 Diri jadi jujur,
🔷 Hati tdk kufur,
🔷 Jiwa selalu bersyukur,
🔷 Amal ibadah tdk udzur,
🔷 Keluarga akur,
🔷 Maka Pribadi jadi makmur..

🔷 Bila "Ashar" kelar,
🔷 Jiwa jadi sabar,
🔷 Raga jadi tegar,
🔷 Senyum pun menyebar,
🔷 InsyaAllah rezeki lancar...

🔷 Bila "Maghrib" tertib,
🔷 Ngaji menjadi wajib,
🔷 Wirid jadi karib,
🔷 Jauh dari aib,
🔷 InsyaAllah syafaat tdk raib...

🔷 Bila "Isya" terjaga,
🔷 Malam bercahaya,
🔷 Hati damai sejahtera,
🔷 InsyaAllah hidup pun bahagia.

🔷 🔷 IKHLAS ITU 🔷 🔷
menentukan diterima atau tidak diterimanya aktivitas kita sebagai ibadah,
Karenanya pastikan ia senantiasa menyertai setiap aktivitas kita

🔸Ikhlas itu…. Ketika nasehat, kritik dan bahkan fitnah, tidak mengendorkan amalmu dan tidak membuat semangatmu punah.
🔸 Ikhlas itu… Ketika hasil tak sebanding usaha dan harapan, tak membuatmu menyesali amal dan tenggelam dalam kesedihan.
🔸 Ikhlas itu… Ketika amal tidak bersambut apresiasi sebanding, tak membuatmu urung bertanding.
🔸 Ikhlas itu… Ketika niat baik disambut berbagai prasangka, kamu tetap berjalan tanpa berpaling muka.
🔸 Ikhlas itu… Ketika sepi dan ramai, sedikit atau banyak, menang atau kalah, kau tetap pada jalan lurus dan terus melangkah.
🔸 Ikhlas itu… ketika kau lebih mempertanyakan apa amalmu dibanding apa posisimu, apa peranmu dibanding apa kedudukanmu, apa tugasmu dibanding apa jabatanmu.
🔸 Ikhlas itu.. ketika ketersinggungan pribadi tak membuatmu keluar dari barisan dan merusak tatanan.
🔸 Ikhlas itu… ketika posisimu di atas, tak membuatmu jumawa, ketika posisimu di bawah tak membuatmu enggan bekerja.
🔸 Ikhlas itu… ketika khilaf mendorongmu minta maaf, ketika salah mendorongmu berbenah, ketika ketinggalan mendorongmu mempercepat kecepatan.
🔸 Ikhlas itu… ketika kebodohan orang lain terhadapmu, tidak kau balas dengan kebodohanmu terhadapnya, ketika kedzalimannya terhadapmu, tidak kau balas dengan kedzalimanmu terhadapnya.
🔸 Ikhlas itu… ketika kau bisa menghadapi wajah marah dengan senyum ramah, kau hadapi kata kasar dengan
jiwa besar, ketika kau hadapi dusta dengan menjelaskan fakta.
🔸 Ikhlas itu…. Gampang diucapkan, sulit diterapkan….. namun tidak mustahil diusahakan….
🔸 Ikhlas itu... Seperti surat Al Ikhlas.. Tak ada kata ikhlas di dalamnya...



Silahkan KLIK&SHARE jika dirasa bermanfaat.....

cr: dakwah islam

like&share
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 06.18

Pedang Lucu

Pedagang-Pedagang Yang Aneh

1. Pedagang TAK BISA DITAWAR adalah tukang
roti…,promosinya roti tawar tapi engga bisa ditawar…

2. Pedagang yang PALING NEKAD tukang gas …,udah tau jalanan menurun masih aja bilang
gas’ gas’ bukan rem’ rem’ ..

3. Pedagang yang KURANG KERJAAN…, tukang nasi goreng …, nasi udah mateng masih aja
digoreng..

4. Pedagang yang TAK KENAL KATA
MENYESAL…, itu tukang bubur, nasi udah jadi bubur masih dijual juga…??

5. Pedagang yang PALING ANEH pedagang ikan , ikan mati dibilang segar…!

6. Pedagang PALING BODOH, tukang cetak foto. Ditanyain 3X4 berapa, dia jawab 500..



Cuma buat Lucu-Lucuan Aja Ya!

like & share..
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 06.16

Nasehat Perkawinan

1. KETIKA AKAN MENIKAH.
Janganlah mencari isteri, tapi carilah ibu bagi anak-anak kita.
Janganlah mencari suami, tapi carilah ayah bagi anak-anak kita.

2. KETIKA MELAMAR.
Anda bukan sedang meminta kepada orang tua/wali si gadis, tetapi meminta kepada Allah melalui orang tua/wali si gadis.

3. KETIKA AKAD NIKAH.
Anda berdua bukan menikah di hadapan penghulu, tetapi menikah di hadapan Allah.

4. KETIKA RESEPSI PERNIKAHAN.
Catat dan hitung semua tamu yang datang untuk mendoakan Anda, karena anda harus berfikir untuk mengundang mereka semua dan meminta maaf apabila Anda berpikir untuk BERCERAI karena menyia-nyiakan doa mereka.

5. SEJAK MALAM PERTAMA.
Bersyukur dan bersabarlah. Anda adalah sepasang anak manusia dan bukan sepasang malaikat.

6. SELAMA MENEMPUH HIDUP BERKELUARGA.
Sadarilah bahwa jalan yang akan dilalui tidak melalui jalan bertabur bunga, tapi juga semak belukar yang penuh onak dan duri.

7. KETIKA BIDUK RUMAH TANGGA OLENG. Jangan saling berlepas tangan, tapi sebaliknya justru semakin erat berpegang tangan.

8. KETIKA BELUM MEMILIKI ANAK. Cintailah isteri atau suami Anda 100%.

9. KETIKA TELAH MEMILIKI ANAK.
Jangan bagi cinta anda kepada (suami) isteri dan Anak anda, tetapi cintailah isteri atau suami Anda 100% dan cintai anak-anak Anda masing-masing 100%.

10. KETIKA EKONOMI KELUARGA BELUM
MEMBAIK.
Yakinlah bahwa pintu rizki akan terbuka lebar berbanding lurus dengan tingkat
ketaatan suami & isteri.

11. KETIKA EKONOMI MEMBAIK.
Jangan lupa akan jasa pasangan hidup yang setia mendampingi kita semasa menderita.

12. KETIKA MENDIDIK ANAK.
Jadilah teladan yang baik bagi anak-anak dalam kehidupan rumah tangga.

13. KETIKA ANDA ADALAH SUAMI.
Boleh bermanja-manja kepada isteri tetapi jangan lupa untuk bangkit secara bertanggung jawab apabila isteri membutuhkan pertolongan Anda.

14. KETIKA ANDA ADALAH ISTERI.
Tetaplah berjalan dengan gemulai dan lemah lembut, tetapi selalu berhasil menyelesaikan semua pekerjaan. Orang tua yang baik adalah orang tua yang tidak pernah marah kepada anak, karena
orang tua yang baik adalah orang tua yang jujur kepada anak.

15. KETIKA ANAK BERMASALAH.
Yakinilah bahwa tidak ada seorang anakpun yang tidak mau bekerjasama dengan orangtua, yang ada adalah anak yang merasa tidak didengar oleh orang
tuanya.

16. KETIKA ADA PIL.
Jangan diminum, cukuplah suami sebagai obat.

17. KETIKA ADA WIL.
Jangan dituruti, cukuplah isteri sebagai pelabuhan hati.

19. KETIKA INGIN LANGGENG DAN HARMONIS
Gunakanlah formula 7 K: Ketaqwaa, Kasihsayang, Kesetiaan, Komunikasi, Keterbukaan, Kejujuran dan Kesabaran.

Likes & re-SHARE
Silahkan sebarkan informasi ini jika dirasa bermanfaat bagi teman, orang terdekat kita, atau saudara kita.
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 06.13

Fakta kayak nya

Sekarang itu otak orang2 udah pada kebalik:(
1. Orang baik dikata munafik
2. Ramah di kata murahan
3. Cuek dikata jual mahal
4. Diem aja di bilang unsos
5. Bersosialisasi di bilang so ngeksis
6. Kenalan di bilang SKSD
7. Ngomong "aku-kamu" dibilang kegatelan
8. Ngomong "lo gue" dibilang kebelet gaul
9. Pinter dibilang sok jenius
10. Bodo dikata2in begooo
11. Berpendapat dibilang curhat
12. Peduli dibilang kepo
13. Tulus dibilang modus
14. Kalau kita fashionable di sirikin
15. Kalau kita style apa ada nya di bilang cupu
16. Kalau photogenic dibilang jago edit
17. perawatan kulit di bilang kebelet cantik
18. Pake make up dibilang sok kecantikan
19. Suka main di bilang jablay
20. Diem dirumah di bilang anak mamah
Intinya sekarang itu dimana orang lain ngehina seenak jidat, dimana JUDGE itu dijadiin rutinitas sehari2, dimana orang2 jaman sekarang ikut campur urusan orang. Dimana kalau udah Ngebully orang tuh udah paling gaul sejagad raya.

Like&share👌
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 06.11

50 Hal romantis yang di harapkan pasangan

50 hal romantis yang diharapkan cewek dari cowoknya.....
1. Dipeluk dari belakang tiba - tiba
2. Dikasih coklat tiba - tiba tanpa alasan
3. Dibawain makanan pas lagi laper
4. Dicium pipinya pas lagi di mall
5. Digandeng tangannya pas lagi jalan
6. Dicariin lagi dimana lagi apa sama siapa
7. Morning greetings
8. Goodnight greetings
10. Dikenalin ke temen2nya dan sahabatnya (bangga bgt kalo sampe gini)
11. Direstuin hubungannya sama orangtuanya
12. Dijemput, diajak makan walaupun cuma dikaki lima
13. Bilang i love you berkali - kali
14. Bilang kangen tiap menit
15. Dipuji cantik
16. Diliatin tanpa kedip
17. Dibawain bunga padahal gak ada atau bukan hari spesial
18. Diapelin tiap malem
19. Dijemput jam berapapun itu, padahal jaraknya jauh
20. Dicemburuin
21. Dimarahin kalo dimall diliatin cowo
22. Dipeluk dan gak dilepas kalo lagi di club
23. Dibeliin makanan kesukaan kamu
24. Dibeliin boneka buat temen tidur
25. Di lap airmatanya kalo lagi nangis karena berantem padahal cuma salah paham
26. Diturutin kemauannya
27. Dibawa atau diajak ketemu keluarganya
28. Dimanjain, dielus2, dirangkul didepan temennya
29. Diketekkin :(
30. Dipilihin baju buat pergi yang dia suka
31. Fine dinning pas anniversary
32. Diajak berpetualang
33. Diturutin mau pergi kemana
34. Ngalah sama ceweknya
35. Dibeliin birthday cake
36. SURPRISE SURPRISE SURPRISE
37. Dikawal pas nyetir
38. Dipegang kepalanya dielus2
39. Diajak bercandaan terussssss
40. Dibikinin panggilan sayanf
41. Dikasih hadiah sederhana tapi penuh arti
42. Ditemenin belajar
43. Ditemenin ke bengkel
44. Bantuin beresin rumah
45. Dibawain barang - barang beratnya
46. Digendong
47. Disayang 24 jam
48. Ketemu tiap hari bukan cuma chatting
49. Clubbing bareng tapi di over protect melulu

AND LAST
50. Dicintai apa adanya, bukan karena ada apanya, dijadiin ratu, diperlakuin dengan respect, setia, dijadiin prioritas dalam hidupnya... Dan hubungannya berakhir happily ever after❤❤
Kumpulan Artikel
Kumpulan Artikel Updated at: 06.08